Instagram Reels: Tumbuhkan Engagement Secara Real!

Oleh: Ameylia Firza Tamara, S.I.Kom.*

Halo, #nawakBD! Gimana timeline Instagram akhir-akhir ini? Apakah sudah mulai penuh dengan konten Reels?

Selain implementasi marketing campaign, optimalisasi fitur di media sosial juga wajib kamu lakukan untuk menjaga ekstensi bisnis di ranah digital, lho. Yuk kenalan lebih jauh dengan Instagram Reels!

Instagram memperkenalkan fitur Reels pertama kali pada tanggal 5 Agusus 2020 & hadir di Indonesia pada tanggal 23 Juni 2021. Reels mengajak pengguna Instagram untuk mengunggah konten video multiklip berdurasi 15-30 detik. Fitur ini memudahkan pengguna Instagram untuk dapat merekam & menyunting video, menambahkan audio, teks, efek atau filter dengan alat kreatif yang tersedia.

Dengan fitur mirip TikTok, Reels disinyalisasi akan benar-benar merevolusi cara para tokoh & brand dalam membangun engagement & memperoleh top of mind di benak masyarakat media sosial.

4 Tips Untuk Menumbuhkan Engagement dengan Instagram Reels

Yuk intip 4 tips berikut ini & optimalkan fitur Instagram Reels untuk bisnis Anda!

1. Konsisten Posting

Tips pertama untuk menumbuhkan engagement Instagram adalah dengan konsistensi. Pengguna Instagram dapat memanfaatkan Reels sebagai sebagai ruang menambilkan sisi “natural” suatu brand. Konten yang tepat untuk Reels adalah konten tanpa proses editing terlalu dominan. Terlebih dengan durasi hanya 15 dan/atau 30 detik, konten (video) harus memiliki materi yang singkat, padat dan jelas bagi audiens.

Konsistensi penggunaan Reels dapat disiasati dengan mempersiapkan jadwal unggah konten secara rutin. Pertama, Anda harus memiliki gambaran terkait tema konten Reels untuk bisnis Anda. Kedua, tentukan kuantitas Reels yang ingin Anda unggah, misalnya 10 unggahan dalam jangka waktu satu bulan. Hal tersebut akan berpotensi menjaring audiens yang memiliki ketertarikan terhadap tema tersebut dalam skala yang lebih luas.

2. Miliki Brand Personality

Tips kedua, bisnis Anda harus miliki brand personality. Singkatnya, brand personality merupakan suatu karakteristik dari suatu brand. Brand personality dapat membantu sebuah brand membangun hubungan yang lebih baik dengan target konsumen.

Kaitannya dengan media sosial, konten yang Anda unggah harus mampu menjadi representasi dari brand personality. Tentukan tema sebagai karakteristik pembeda antara brand Anda dengan brand kompetitor. Kembangkan hubungan antara bisnis Anda dengan audiens secara nyata melalui konten yang unik.

3. Thumbnail Menarik

Pemilihan thumbnail atau cover merupakan tips ketiga yang dapat meningkatkan engagement bisnis Anda. Pilih thumbnail atau cover dengan kombinasi visual yang menarik dan membuat audiens penasaran terhadap konten Anda. Misalnya, jika pada bagian thumbnail atau cover terdapat teks, maka Anda dapat menggunakan: (1) perpaduan warna teks yang mudah terbaca, (2) hindari pengunaan teks yang terlalu panjang, (3) tonjolkan kata kunci unik sebagai headline. Pastikan thumbnail atau cover mampu mewakili materi konten secara keseluruhan. Jangan sampai Anda hanya berfokus pada pembuatan thumbnail atau cover, namun mengabaikan substansi materi konten, ya!

4. Gunakan Waktu dengan Efisien

Yang dimaksud “waktu” adalah durasi konten Reels. Dengan durasi terbatas hingga 15 dan/atau 30 detik, Anda harus memanfaatkan durasi tersebut secara efisien. Alokasikan 3 detik pertama untuk menarik perhatian audiens, misalnya dengan menyajikan fakta unik yang berkaitan dengan tema konten Reels Anda. Selain itu, Anda perlu mengemas materi konten secara “padat”, agar pesan dapat tersampaikan secara tepat meski dengan durasi singkat.**

Kami Telah Mencoba, Kini Giliran Anda!

Unggahan pertama Reels untuk salah satu klien berhasil menembus 1.000 tayangan hanya dalam 1 jam! Momen tersebut membuat kami meyakini adanya potensi yang besar dari fitur terbaru Instagram satu ini. Tertarik mengelola Reels untuk bisnis? birudeun Creative Agency siap membantu! Hubungi kami untuk tahu kebutuhan jenis konten Reels yang tepat bagi bisnis Anda.

*) Penulis adalah Content Writer & Copywriter di birudeun Creative Agency.

*) Materi artikel disarikan dari berbagai sumber.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *